Mana yang anda pilih, ya terserah selera masing masing tentunya. Tapi kan begini kehidupan, semua orang pasti tahu gula itu manis. Kalau anda tanya ke ratusan juta orang Indonesia bagaimana rasanya gula, saya yakin sebagian besar akan mengatakan “gula itu manis”. Kalau ada yang bilang rasa gula itu pahit, maka mungkin akan sangat jarang. Bahkan bisa diannggap sedikit ada kelainan. He he he. Apa rata kanan rata kiri juga gitu ya? Mungkin ya. Artinya kalau saya tanya blogger di Indonesia, senang ndak dengan posting artikel yang rata kanan rata kiri, sebagian besar saya yakin akan menjawab senang dan sangat indah.
Kok jadi panjang banget ya ceritanya. Memang sengaja. He he he. Bagaimana cara membuat posting artikel rata kanan rata kiri pada blog kita. Berikut tipsnya :
Khusus Blogspot
1. Login ke blogger.com
2. Tuju pada alamat blog yang ingin anda posting lalu klik New Post
3. Lalukan posting seperti biasa yaitu judul dan isi artikel.
4. Ada beberapa menu di bagian atas area posting. Silahkan block ( hitamkan dengan klik Ctrl+A ) semua isi artikel lalu Tuju menu Alignment > Justify lalu klik. Beres. Sudah terformat rata kanan rata kiri.
5. Klik Publish/Terbitkan Entri
Khusus Blog WordPress
1. Login ke halaman admin area wordpres anda
2. Klik Post > Add New yang ada di sebelah kiri
3. Lalukan posting seperti biasa yaitu judul dan isi artikel.
4. Ada beberapa menu di bagian atas area posting. Silahkan block ( hitamkan dengan klik Ctrl+A ) semua isi artikel lalu Tuju menu Align Full atau tekan tombol keyboard Alt+Shift+J. Beres. Sudah terformat rata kanan rata kiri.
5. Klik Publish.
0 komentar:
Posting Komentar